Senin, 10 Mei 2010

Website [ 3 ] ==> "Sambungan"

CONTOH PEMBUATAN WEBSITE
Pembuatan Website Informasi 4IA10 Angkatan 2006 Teknik Informatika Universitas Gunadarma

Dalam merancang sebuah website diperlukan sebuah rancangan yang benar agar user merasa tertarik dan mendapat kenyamanan dalam melihat tampilan website. Sebuah website dikatakan baik apabila halaman website dirancang sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai dengan isi yang mudah dipahami dan tampilan yang menarik agar user tidak merasa bosan.

Dalam perancangan website ini terdapat berbagai macam informasi diantaranya frofile kelas, personil dari kelas 4IA10 angkatan 2006, serba serbi yang ada di kelas 4IA10, informasi dosen serta forum untuk interaksi sesama user.


1 Struktur Navigasi

Dalam proses pembuatan halaman website, penulis melakukan beberapa tahap pembuatan program. Dimulai dari pembuatan navigasi dan perancangan storyboard, pembentukan serta penggabungan elemen-elemen halaman website dengan media Hyperlink. Pada pembuatan Website Informasi 4IA10 Angkatan 2006 Teknik Informatika Universitas Gunadarma ini, peta navigasi yang digunakan adalah peta navigasi composite atau campuran dimana terdiri dari gabungn beberapa navigasi seperti navigasi linear, non linear dan hierarki. Struktur navigasi digunakan untuk menggambarkan hubungan antara satu halaman website dengan halaman lainnya. Dibawah ini merupakan peta navigasi dalam pembuatan Website Informasi 4IA10 Angkatan 2006 Teknik Informatika Universitas Gunadarma.

2 Rancangan Halaman (Storyboard)
Tahapan selanjutnya dari pembuatan halaman website yaitu membuat storyboard. Storyboard merupakan gambaran singkat atau rancangan umum tampilan halaman website yang dilengkapi dengan penjelasasn dari tampilan. Dalam pembuatan storyboard perlu diperhatikan rancangan struktur navigasi yang sudah ada. Dibawah ini merupakan penjelasan tentang storyboard Website Informasi 4IA10 Angkatan 2006 Teknik Informatika Universitas Gunadarma. Seluruh tampilan halaman website ini dirancang dengan mengunakan Dreaweaver dari Macromedia Merancang halaman dengan Dreamweaver dapat dilakukan dengan memasukkna atau meletakkan tag-tag php yang diinginkan sesuai dengan urutannya masing-masing atau tempat yang disediakan, namun sebelumnya harus disiapkan tag-tag yang akan digunakan. Pada saat meletakkan dan merancang tampilan yang diinginkan, software akan membantu membuatkan listingnya untuk bisa dijalankan. Tetapi proses ini bisa juga langsung dilakukan di halaman text editor dan dengan menggunakan Dreamweaver tidak perlu menghafal sintax – sintax dan tag PHP. Untuk itu agar kita lebih memahami listingnya secara lengkap dan dapat mengkoreksi kesalahan, diperlukan pengetahuan dasar HTML (Hyper Text Markup Language).


Rancangan Halaman Index/Profil


Rancangan Halaman Personil


Rancangan Halaman serba serbi


Rancangan Halaman Dosen Kita


Rancangan Halaman Forum

Tidak ada komentar:

Posting Komentar